Semangat Kebersamaan Warnai Car Free Day di Alun-alun Rangkasbitung
bro admin | 30 Juni 2025 | Dibaca 13 kali

Rangkasbitung, 29 Juni 2025 — Kegiatan Car Free Day yang rutin digelar di Alun-alun Rangkasbitung kembali dimeriahkan dengan aksi peduli lingkungan. Pada kesempatan kali ini, Ibu Wakil Bupati Lebak turut hadir dan berbaur bersama para siswa-siswi Sekolah Adiwiyata dalam kegiatan bersih-bersih sampah di area alun-alun.

Kegiatan ini menjadi wujud nyata kolaborasi antara pemerintah daerah dan generasi muda dalam menumbuhkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan dan kelestarian lingkungan. Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan nilai-nilai kepedulian terhadap lingkungan dapat terus ditanamkan sejak dini.



Dinas terkait juga mengajak seluruh masyarakat untuk terus menjaga kebersihan ruang publik, tidak hanya saat Car Free Day, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari, sebagai bagian dari upaya mewujudkan Kabupaten Lebak yang bersih, sehat, dan lestari.

BAGIKAN :